• Beberapa Tips Memilih Kursi Kantor yang Ideal untuk Bekerja

    Semua kantor pasti menginginkan pekerjaan yang cepat selesai sesuai deadline serta para pekerjanya bisa merasa nyaman saat melakukan aktifitas kerja sehari-hari di ruangan kantor. Hal itu bisa terwujud apabila pihak kantor mampu memberikan saraa dan prasarana yang baik untuk menunjang kinerja para karyawannya.

    Salah satunya adalah dengan menyediakan kursi kerja yang ideal. Kursi memiliki peran yang sangat penting dalam kelancaran kerja para karyawan, dengan kursi yang ideal maka para pekerja bisa merasa nyaman dan semangat dalam bekerja.

    Oleh sebab itu tips memilih kursi kantor yang ideal memiliki peran yang penting juga untuk mendapatkan kursi kerja yang tepat.

    Tips Memilih Kursi Kantor yang Ideal

    Nah, buat kamu yang masih kebingungan alam memilih kursi kantor yang baik, berikut pemaparan mengenai tips memilih kursi kantor yang ideal untuk bekerja.

    1.      Pilih Kursi Yang Memiliki Pengaturan Ketinggian Kursi

    Dengan kamu teliti dan cermat mengenai tinggi rendahnya kursi kantor yang akan dipakai merupakan Langkah yang sangat penting untuk kenyamanan dan kesehatan. Tinggi rendah kursi kantor harus bisa diatur dan disesuaikan dengan keinginan penggunanya sehingga telapak kaki mereka dapat menapak dengan nyaman di lantai.

    Sudut antara tungkai kaki kamu dan paha sebisa mungkin sekitar 90 derajat atau mendekati, semua itu tujuannya adalah supaya beban tubuh tidak hanya tertumpu pada betis atau paha. Dengan cara ini maka akan bisa membantu duduk dengan nyaman.

    Perlu diketahui jika terlalu lama duduk dengan posisi kaki menggantung akan mempengaruhi kenyamanan seluruh postur tubuh.

    2.      Pilih Kursi Kerja Yang Ada Sandaran Lengannya

    tips memilih kursi kantor berikutnya adalah Ketika kamu memilih desain kursi kantor adalah kursi yang adasandaran lengannya. Dengan kursi jenis ini akan sangat baik untuk membuat lengan kamu beristirahat disela-sela kesibukan bekerja. 

    Jadi, Ketika kamu bekerja di depan komputer maupun laptop, biasanya sisi badan yang seringkali bergerak yaitu bagian tangan. Kursi kantor berlengan dapat dijadikan sebagai sandaran tangan Ketika tangan merasa pegal dan capek.

    3.      Pilihlah Kursi Kerja Desain Ergonomis

    Kursi ergonomis juga sangat penting untuk menjadi acuan dalam memilih kursi kantor yang sehat dan ideal. Dengan kursi ini maka anggota tubuh bagian belakang akan tertopang dengan baik serta bentuknya yang sesuai dengan postur tubuh sehingga dapat menyesuaikan dengan postur badan serta berat badan.

    Maka dari itu sangat disarankan buat kalian yang bekerja di kantor untuk menggunakan kursi ergonomis. Karena dengan kursi ergonomis maka punggung kamu bisa bersandar dengan baik dan Kesehatan pun tetap terjaga secara alami.

    Apabila kamu salah memilih tempat bersandar justru membuatmu tak nyaman dan justru cepat lelah.

    4.      Cermati Posisi Dudukan Dan Bantalan Kursi Kerja Yang Kamu Pilih

    Ketika kamu dating ke toko furniture untuk membeli kursi kerja maka selalu cermati posisi dudukan dan bantalannya. Selalu usahakan bahwa bagian panggul ketika duduk berada tepat pada dudukan sesuai dengan lekukan anatomi tubuh kamu.

    Sebab, apabila kamu ingin bekerja secara maksimal, ada baiknya kamu memilih kursi kantor yang punya bantalan empuk dan tebal. Maka dari itu, ada baiknya kamu memperhatikan dulu bantalan kursi kantor sebelum membeli, apakah empuk dan tebal atau malah keras dan tipis.

    Dalam hal ini, bantalan kursi kantor yang nyaman dipengaruhi oleh bahan busa dan bahan pembungkusnya. Bantalan kursi kantor keras membuat pinggang akan menjadi mudah sakit, serta kenyamanan tidak pernah didapatkan.

    Demikianlah penjelasan singkat mengenai beberapa tips memilih kursi kantor yang ideal untuk bekerja yang bisa disampaikan. Semoga bisa membantu rekan-rekan dalam memilih kursi kantor yang ideal dan nyaman.


  • Commentaires

    Aucun commentaire pour le moment

    Suivre le flux RSS des commentaires


    Ajouter un commentaire

    Nom / Pseudo :

    E-mail (facultatif) :

    Site Web (facultatif) :

    Commentaire :